Rabu, April 16, 2025
Custom Image Size
Custom Image

Gubernur Khofifah Minta Program Daerah Sejalan Dengan Asta Cita Prabowo

Semua program di daerah, provinsi maupun kabupaten/kota itu harus in-line dengan program nasional

Oleh admin 2

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengingatkan kepada pembuatan program kerja oleh kepala daerah harus linear dengan Asta Cita Presiden, Prabowo Subianto dan Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka.

Khofifah mengatakan, bahwa sinkronisasi antara tingkat daerah dan pusat penting untuk mengoptimalkan pelaksanaan program prioritas pemerintah pusat di setiap wilayah.

“Semua program di daerah, provinsi maupun kabupaten/kota itu harus in-line dengan program nasional,” kata Khofifah di Kota Batu, Minggu (02/03).

Setiap poin program kerja, kata dia, juga harus memiliki kaitan dengan program Asta cita yang telah dijalankan oleh pemerintah pusat.

Gubernur Jatim menyatakan, bahwa sesungguhnya Pemprov Jawa Timur telah menghubungkan program Nawa Bakti Satya dengan Asta cita.

“Makanya, tadi saya sampaikan program Nawabakti yang ini tersambung ke program Asta cita yang ke berapa,” ucapnya.

Selain itu, Khofifah menyatakan, bahwa pihaknya memiliki tugas menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025—2029 yang akan disinkronkan dengan RPJMN, sekaligus menjadi acuan daerah.

“Kami punya tugas membuat RPJMD maksimal 6 bulan, harus menginduk ke RPJMN. Memang RPJMD provinsi dikejar dan kami berharap 3 bulan pembahasan bersama DPRD bisa selesai dan menjadi rujukan RPJMD kabupaten/kota,” ujarnya. [ed]

Artikel Menarik Lainnya

Situs ini menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Anda dianggap setuju, tetapi dapat menolaknya jika diinginkan. Setujui Baca Selengkapnya